Contoh Produk Frugal Dalam Kehidupan Sehari-Hari



  • 1) STARBUCKS
    Sebanyak 12 kali dalam setahun, Starbucks memberikan diskon khusus kepada para pelanggan yang membeli minuman dengan membawa tumbler/ mug Starbucks. Tidak tanggung-tanggung, di tanggal 22 setiap bulannya, mereka bisa mendapatkan minuman hanya setengah harga. Sebenarnya, promosi terbut merupakan bentuk kegiatan untuk memperingati Hari Bumi tapi bisa dibilang ini adalah salah satu wujud penghematan yang dilakukan.

     

    2) LEVI'S



    Promosi Levi's bernama Recycle Your Jeans yang sempat diadakan hingga bulan Juni lalu mengajak para konsumen untuk membawa celana jins bekas yang masih layak pakai ke Levi's Store. Dengan demikian, para konsumen akan mendapatkan voucher senilai Rp 250.000, sedangkan mereka yang membawa celana jins dengan merek lain diberi voucher senilai Rp 200.000, yang kemudian bisa digunakan untuk membeli celana jins Levi's yang baru.

     

    3) THE BODY SHOP

    The Body Shop termasuk salah satu merek yang kerap mengajak konsumen untuk peduli lingkungan. Mereka pernah memberikan diskon bagi konsumen yang membawa kemasan kosong The Body Shop, tepatnya saat memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia. Para pengguna produk tersebut bisa memperoleh diskon sebesar 17% jika membeli 2 produk dan 45% jika membeli 4 produk sekaligus.

     

    (Anggita Dwinda Saraswati / FOTO: Dok. her world)




 

Related Articles

7 Contoh Hidup Frugal

7 Contoh Hidup Frugal

oleh Andhini Puteri Lestari

Apa Itu Frugal Living?

Apa Itu Frugal Living?

oleh Anggita Dwinda

Advertisement - Continue Reading Below