-
Arti dari frugal living adalah kemampuan dan keinginan untuk bersikap cermat dalam penggunaan sumber konsumsi seperti makanan, waktu, dan/atau uang, serta menghindari segala sesuatu yang berlebihan atau boros.
Berangkat dari pengertian tersebut, bisa disimpulkan bahwa sesungguhnya frugal living berarti:
1) Lebih Cerdas Mengelola Uang
Saat Anda tahu seberapa banyak uang yang ada di bank dan jumlah yang dibutuhkan untuk membayar berbagai keperluan seperti tagihan, Anda bisa lebih cermat dalam membuat keputusan.
2) Lebih Cerdas Dalam Belanja
Yang dimaksud di sini bukan sekadar tahu kapan harus menahan untuk tidak belanja. Ada begitu banyak pilihan bagi Anda untuk menerapkan frugal living pada kebiasaan belanja Anda, di antaranya: belanja barang secondhand atau garage sale, memanfaatkan diskon, hingga stockpiling barang yang dibutuhkan.
3) Lebih Kreatif
Dalam mengaplikasikan gaya hidup hemat dalam kehidupan sehari-hari, secara otomatis Anda dituntut untuk lebih kreatif - dan ini bukannya sesuatu yang harus ditakuti. Karena didorong oleh keinginan untuk hidup hemat, maka Anda pun akan semakin giat mencari berbagai solusi yang bisa diterapkan.
(TEKS: ANGGITA DWINDA / FOTO: DOK. HER WORLD)
Tags: feature, tips, frugal living -