Punya Sepatu Suede? Ini 5 Cara Merawat Sepatu mu!



  • Suede memang punya daya tarik tersendiri. Teksturnya yang lembut dan tampilannya yang timeless membuat sepatu berbahan ini jadi pilihan favorit banyak orang. Tapi di balik keindahannya, suede juga terkenal “rewel”—mudah kotor, sulit dibersihkan, dan sensitif terhadap air. Untungnya, ada beberapa cara mudah untuk merawat sepatu suede agar tetap bersih dan tahan lama.


    1. Gunakan Suede Protector Spray



    (Spray protector untuk sepatu suede yang bisa kamu temukan di e-commerce. Foto: dok. Kiwi)

    Langkah pertama setelah membeli sepatu suede adalah menyemprotnya dengan suede protector. Produk ini membantu melapisi permukaan sepatu agar lebih tahan terhadap noda dan air. Lakukan secara rutin, terutama setelah sepatu dipakai di luar ruangan.


    2. Sikat Suede secara Teratur

    (Sikat khusus dan sabun khusus sepatu untuk membersihkan suede. Foto: dok. Pinterest)

    Gunakan sikat khusus suede—biasanya berbulu halus dan kadang dilengkapi dengan sisi karet—untuk menyikat permukaan sepatu. Sikat dengan arah searah untuk menjaga serat tetap rapi dan mengangkat debu yang menempel. Hindari menyikat terlalu keras agar tekstur suede tidak rusak.


    3. Atasi Noda dengan Cepat

    Jika ada noda, segera bersihkan sebelum menempel terlalu lama. Untuk noda ringan, bisa gunakan penghapus suede (biasanya berbentuk seperti penghapus pensil) kamu bisa cari di e-commerce yang tersedia. Sedangkan untuk noda yang agak membandel, coba campuran cuka putih dan air, lalu tepuk-tepuk pelan dengan kain lembut.


    (Baca juga: Jaket Denim Favoritmu Butuh Perawatan? Ini Tipsnya!)

    4. Hindari Air dan Lembap

    Suede dan air bukan sahabat baik. Hindari mengenakan sepatu suede saat hujan atau di tempat lembap. Jika sepatu terlanjur basah, isi bagian dalam dengan tisu atau kertas koran untuk menyerap kelembapan dan menjaga bentuk sepatu, lalu keringkan di tempat teduh—jangan jemur langsung di bawah matahari!


    5. Simpan dengan Benar

    Simpan sepatu suede di tempat yang kering, sejuk, dan jauh dari sinar matahari langsung. Gunakan shoe tree atau isi sepatu dengan kertas agar bentuknya tidak berubah. Simpan dalam kotak atau kantong kain untuk menghindari debu.


    (Baca juga: Kaki Bebas Sakit, Ini 5 Tips Memilih Sneakers Nyaman!)


    Merawat sepatu suede memang butuh sedikit effort, tapi hasilnya sepadan. Dengan perawatan yang tepat, sepatu suede kamu bisa tetap tampil prima dan jadi investasi gaya jangka panjang.



    Penulis: Genoveva Anggita 




 

Related Articles

Advertisement - Continue Reading Below