-
Sudah pernah dengar tentang teknik baking dalam makeup? Bukan baking kue, ya, tapi teknik makeup yang bikin tampilan kamu flawless sepanjang hari. Banyak beauty enthusiast dan makeup artist yang sudah menerapkan teknik ini untuk mendapatkan hasil yang tahan lama dan halus. Yuk, kita kenalan lebih dalam dengan teknik baking dan bagaimana cara mengaplikasikannya!
1. Mengenal Teknik Baking
(Teknik baking yang tepat dapat menghasilkan makeup yang flawless dan dapat mempertegas bentuk wajah. Foto: dok. kristinakking/Instagram)
Baking adalah proses mengaplikasikan bedak tabur dalam jumlah banyak pada area tertentu di wajah (biasanya di bawah mata, dahi, hidung, dan dagu) dan membiarkannya "memasak" atau "bake" di wajah selama beberapa menit. Tujuannya adalah untuk mengatur concealer dan foundation sehingga makeup kamu lebih tahan lama dan bebas dari creasing. Kamu dapat melakukan teknik baking ini dengan menggunakan bedak tabur dengan formula yang ringan dan translucent agar tidak mengubah warna foundation atau concealer. Selain itu, disarankan untuk menggunakan sponge yang lembap untuk mengaplikasikan bedak tabur agar lebih mudah menempel di kulit.
2. Persiapan Sebelum Baking
(Cuci wajah dengan bersih untuk menghindari iritasi akibat makeup. Foto: dok. Miriam Alonso/Pexels)
Sebelum kamu mulai baking, pastikan kulitmu sudah siap untuk menerima makeup. Cuci muka dengan pembersih yang sesuai dengan jenis kulitmu, lalu gunakan pelembap. Pelembap sangat penting untuk memastikan kulit tetap terhidrasi dan makeup bisa menempel dengan baik. Jangan lupa aplikasikan primer untuk membuat wajah yang halus. Primer membantu mengisi pori-pori dan garis halus sehingga hasil makeup lebih mulus dan tahan lama. Selain itu, jika kamu ingin beraktivitas di luar ruangan, kamu perlu menggunakan sunscreen untuk menjaga kulit kamu dari sinar UV.
(Baca Juga: Keren! 7 Model Nails Art Hijau Sage yang Memanjakan Mata)
3. Aplikasikan Foundation dan Concealer
(Gunakan foundation secukupnya dan pastikan telah merata ke seluruh bagian wajah. Foto: dok. MART PRODUCTION/Pexels)
Langkah pertama sebelum baking adalah mengaplikasikan foundation dan concealer. Pilih foundation yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan kamu, apakah itu matte, dewy, atau natural finish. Aplikasikan foundation secara merata ke seluruh wajah kamu menggunakan brush atau sponge. Setelah itu, aplikasikan concealer di area yang ingin kamu highlight, seperti di bawah mata, tulang alis, dahi, dan dagu. Blend concealer dengan baik menggunakan sponge agar tidak ada garis yang terlihat.
4. Mulai Baking dengan Bedak Tabur
(Teknik baking memerlukan keahlian dan usaha yang tinggi untuk hasil yang lebih maksimal. Foto: dok. Chidi Young/Pexels)
Setelah menggunakan foundation dan concealer, kamu bisa mulai untuk baking. Kamu bisa menggunakan bedak tabur dengan puff atau sponge yang bersih untuk baking. Tepuk-tepuk bedak tabur ke area yang sudah di-highlight dengan concealer. Jangan lupa untuk memastikan bahwa kamu mengaplikasikan bedak dalam jumlah yang cukup banyak. Jangan khawatir terlihat terlalu putih atau tebal, karena nanti bedaknya akan di-blend lagi. Biarkan bedak tersebut "memasak" di wajah selama 5-15 menit. Meskipun kamu harus menunggu waktu lama, kamu dapat memanfaatkan waktu ini bisa untuk mengaplikasikan eyeshadow atau menggambar alis agar kamu tampil lebih maksimal.
5. Blend dan Setel Makeup
(Blend makeup dengan lembut dan merata untuk hasil yang lebih maksimal dan membuat wajah lebih standout. Foto: dok. Pixabay/Pexels)
Setelah membiarkan bedak tabur "memasak" di wajah, saatnya untuk membersihkan sisa bedak yang berlebihan. Gunakan brush besar dan lembut untuk menghapus bedak dengan gerakan menyapu yang ringan. Pastikan tidak ada sisa bedak yang menumpuk di wajah. Hasil akhirnya akan membuat kulitmu terlihat lebih halus dan makeup lebih set. Teknik baking juga membantu menyamarkan garis halus dan pori-pori, sehingga wajah terlihat lebih flawless. Untuk hasil yang lebih maksimal dan tahan lama, gunakan setting spray setelah baking. Setting spray membantu mengunci semua lapisan makeup dan memberikan tampilan yang lebih segar. Pilih setting spray yang sesuai dengan jenis kulitmu, apakah itu untuk kulit kering, berminyak, atau kombinasi. Semprotkan setting spray secara merata ke seluruh wajah dengan jarak sekitar 20-30 cm. Biarkan setting spray kering dengan sendirinya.
(Baca Juga: 10 Bahan Alami yang Dapat Menghilangkan Bruntusan pada Wajah)
Dengan mengenal teknik baking dan cara mengaplikasikannya, kamu bisa mendapatkan hasil makeup flawless dan tahan lama yang dapat membuat kamu tampil lebih stand out dan percaya diri. Teknik ini memang membutuhkan sedikit waktu dan usaha, tapi hasilnya pasti akan sepadan. Jadi, tunggu apa lagi? Coba deh teknik baking ini dan rasakan bedanya pada tampilan makeup kamu!
Tags: mengenal baking makeup -