-
Disney Indonesia berkolaborasi dengan lebih dari 80 merek lokal dan global rayakan hari jadinya yang ke-100 tahun. (Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Dalam rangka merayakan hari jadinya yang ke-100 tahun, Disney Indonesia berkolaborasi dengan lebih dari 80 merek dan perusahaan ritel terkemuka lokal dan global dari berbagai bidang yaitu mode, kecantikan aksesori, home and living, collectibles, sampai mainan.
Banyak orang Indonesia yang tumbuh bersama dengan cerita dan karakter Disney, Marvel, Pixar, dan Star Wars. Hal-hal ini masih melekat dengan kuat bersama para audiens dari segala usia hingga saat ini. Koleksi-koleksi perayaan Disney100 memadukan gaya kontemporer dengan kisah-kisah Disney yang abadi. Selain itu, koleksi-koleksi ini menawarkan pendekatan yang segar dan modern akan karakter-karakter Disney yang kerap menjadi favorit para penggemar.
(Baca Juga: Rayakan 100 Tahun Disney Bersama Koleksi Tommy Hilfiger)
(Trunk Show Disney100 memamerkan berbagai koleksi hasil kolaborasi merek-merek lokal dan global bersama Disney Indonesia. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
“Disney100 adalah perayaan lintas generasi bagi para penggemar, keluarga, pencipta dan pendongeng yang telah menyambut Disney ke dalam hati mereka dan menjadi bagian dari berbagai momen gembira mereka selama 100 tahun terakhir. Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan merek-merek lokal untuk membawa momen Disney lebih dekat dengan masyarakat Indonesia. Sangat menarik untuk melihat bagaimana desainer lokal telah membawa pengalaman dan perspektif kreatif mereka sendiri ke dalam cerita Disney, menawarkan pandangan unik tentang karakter tercinta mereka di luar layar,” ungkap Tan Wee, Director of Brand Commercialization, Indonesia, The Walt Disney Company.
(Kiri-Kanan: Tan Wee, Niraj Jain, Novrico Tooy, Rindu Melati Pradnyasmita, Olivia Regina, Valerie Phoebe. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Para pecinta Disney di seluruh Indonesia dapat menikmati karya dari 54 merek lokal populer yang telah merilis edisi khusus untuk Disney100 tahun ini, di antaranya Azarine, Iwan Tirta Private Collection, Matahari, Morris, dan Passion Jewellery.
(Azarine Super Fighters Serum Marvel Edition. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Product Manager Azarine Valerie Phoebe menyebutkan bahwa sebelumnya mereka sudah pernah meluncurkan koleksi serum yang bertemakan Marvel Super Hero. Kali ini untuk edisi khusus Disney100, mereka mengeluarkan koleksi serum yang terinspirasi dari para karakter ‘penjahat’ di film-film Marvel. Para penjahat dinilai sebagai sosok yang kuat dan berpengaruh. Mereka memiliki Loki, Deadpool, Venom, dan Thanos sebagai ikon koleksi serum edisi khusus ini.
(Desain "Merak Sejoli" Iwan Tirta Private Collection untuk Disney100. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Di sisi lain, Head of Marketing Iwan Tirta Private Collection memperkenalkan edisi khusus Disney yang mereka keluarkan mengusung tema ‘inspiring leadership’ yang terdapat bentuk sebuah merak, simbol ketangguhan dan kegigihan, mewakili seorang pemimpin yang menjadi panutan bagi pengikut mereka. Demikian juga dengan Disney yang telah menjadi pemimpin selama 100 tahun di industri hiburan. Koleksi ‘Merak Sejoli Disney100’ menyatukan batik khas Iwan Tirta dengan siluet 100 Mickey Mouse, untuk desain unik yang merayakan budaya Indonesia bersama 100 tahun Disney.
(Baca Juga: Lokal Brand & Disney Kolaborasi Dalam “We Are One”)
(Matahari luncurkan koleksi pakaian untuk wanita, pria, dan anak-anak rayakan Disney100. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Chief Merchandising Officer Matahari Rachel Stack menyampaikan bahwa mereka berharap dapat membawa karakter favorit penggemar llebih dekat dengan orang-orang di semua lapisan masyarakat di Indonesia melalui deretan koleksi Disney100 yang mereka persembahkan. Koleksi spesial ini terinspirasi dari Disney, Marvel, dan Star Wars. Koleksi ini memiliki palet warnna dan artwork yang menyenangkan, untuk memberikan sentuhan imajinatif. Desain yang serbaguna dan universal merupakan bukti daya tarik dan relevansi abadi dari karakter ikoni Mickey Mouse, Disney Princess Heroines, dan masih banyak lagi.
(Shimmer Parfume dari Morris Parfume untuk edisi khusus Disney100. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Morris Perfume juga mengeluarkan produk khusus Disney100 yang merupakan Morris Eau De Toilette yang bertujuan menghadirkan sifat Mickey Mouse dan Minnie Mouse yang bersemangat, menyenangkan, dan penuh petualangan dalam wewangian ini. Parfum ini terinspirasi dari warisan Disney yang selama satu abad membawa kegembiraan, inspirasi, dan kegembiraan bagi orang-orang di seluruh dunia. Melalui karakter Mickey dan Minnie, parfum ini menjadi penghargaan untuk perjalanan Disney yang luar biasa.
Co-Founder dan Managing Director Morris Perfume Olivia Regina menyampaikan, “Dengan membawa aroma ini, kami berharap para penggemar dapat terhubung dengan warisan dan pesona karakter-karakter ini kemanapun mereka pergi, membawa kenangan yang menghangatkan hati dan nostalgia tumbuh bersama kisah-kisah Disney.”
(Koleksi Passion Jewelry "The Key To Happiness". Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
(Koleksi Passion Jewelery "The Key To Happiness". Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Passion Jewelry mempersembahkan kolesi “The Key To Happiness”. Mereka menggunakan perpaduan berlian dan batu permata yang ceria untuk menonjolkan kilauan yang berlimpah dalam koleksi berlian berbentuk kunci. Menggunakan motif siluet Mickey Mouse dan Minnie Mouse, perhiasan ini bertujuan untuk membangkitkan kenangan indah orang-orang dan barang koleksi yang dapat diwariskan.
(Koleksi Diamond & Co. "Love is in The Air". Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
(Koleksi Diamond & Co. "Love is in The Air". Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Kemudian, Diamond & Co. meluncukan kolesi “Love is in the Air” yang terinspirasi juga dari pasangan Mickey Mouse dan Minnie Mouse. Mereka telah mengurasi berbagai koleksi perhiasan berlian yang setiap potongannya unik dan istimewa menggunakan berlian dan batu permata yang berkilauan dan siap menyempurnakan penampilan setiap orang.
(Pop-up retail Disney100 di Plaza Indonesia. Foto: Dok. Disney Consumer Products Indonesia)
Penasaran dengan koleksi-koleksi khusus Disney100 dari merek-merek lainnya? Kamu bisa mengunjungi pop-up retail bertema Disney100 di Plaza Indonesia yang berlangsung pada 7 - 21 Juni 2023. Menghadirkan 15 merek termasuk LEGO, M231, Royal Selangor, Torch, UBS, dan masih banyak lagi. Pop-up retail ini buka mulai pukul 10.00 - 22.00 dan terletak di Atrium Plaza Indonesia, Level 4.
(Penulis: Nathania Adella Putri)
-