-
Ulangi tabir surya
Satu SPF mampu melindungi kulit dari sinar UV selama 10 menit. Ulangi penggunaan tabir surya sesuai dengan waktu yang dihabiskan di bawah sinar matahari agar perlindungan kian maksimal.
Pulaskan lidah buaya
Setelah menghabiskan hari yang panjang di bawah teriknya sinar matahari, selalu pulaskan gel lidah buaya untuk menenangkan kulit. Jika cuaca panas cukup ekstrim, simpan gel lidah buaya di dalam kulkas selama beberapa menit sebelum digunakan untuk kesegaran ekstra.
Samarkan dengan concealer
Apabila noda hitam atau pengelupasan akibat sinar matahari terjadi, samarkan kekurangan ini dengan concealer. Pilih tekstur krim dengan coverage sempurna untuk menjadikan kulit terlihat tanpa cela.
Hindari eksfoliasi
Pengelupasan akibat terkabar sinar matahari merupakan hal yang sering terjadi. Jangan langsung menggunakan scrub untuk mengangkat kulit mati tersebut karena dapat menyebabkan iritasi. Tunggu hingga beberapa hari setelah liburan agar kondisi kulit lebih tenang.
Cegah keringat berlebih!
Pria memproduksi keringat dua kali lebih banyak dibanding wanita. Apabila bercampur dengan bakteri, keringat ini bisa menyebabkan bau badan. Pulaskan selalu deodoran agar terlindungi dari aroma tidak sedap.
(TEKS: ARIFA MALIK / FOTO: BERBAGAI SUMBER)
-