Langkah Wajah Berkilau Menuju Hari Bahagia



  • Pentingnya eksfoliasi

    Eksfoliasi kulit adalah kunci mendapatkan kulit yang terlihat kencang dan berseri. Ketika kulit wajah secara rutin tereksfoliasi dengan lembut dan baik, lapisan kulit terluar akan meregenerasi lebih cepat.

    Pilih pembersih wajah yang tepat



    Kulit kesat setelah membersihkan wajah rasanya menjadi hasil yang diharapkan. Bahkan kita berkali-kali membasuh wajah saat kulit masih terasa ‘agak licin’. Padahal pembersih wajah yang baik tak selalu membuat kulit terasa kesat.

    Selalu gunakan toner

    Pada dasarnya, ada kemungkinan kulit Anda kekurangan oksigen setelah dibersihkan. Hal itu dapat dicegah dengan menggunakantoner wajah. Selain itu, toner juga membantu membersihkan sisa kotoran dan mengencangkan pori-pori, sehingga tak ada jerawat yang muncul saat pagi hari.

    Nutrisi untuk kulit

    Setelah mengaplikasikan serum, sebaiknya diamkan dulu beberapa menit hingga terasa meresap sebelum Anda langsung mengaplikasikan pelembap. Pengaplikasian pelembap langsung setelah serum hanya akan memperlambat efektivitas kerja serum.

    Cukup pelembap

    Salah memilih pelembap bisa membuat kulit terlalu kering atau terlalu berminyak.

    Bibir terawat

    Selalu aplikasikan lip balm pada bibir untuk menjaga kelembapannya dan mencegah bibir pecah-pecah.

    Semprotkanface mist

    Face mist tak hanya membantu mempersiapkan kulit untuk perawatan, tapi juga akan menjadikan riasan Anda lebih tahan lama dan tampak glowing.

    Gunakan cara tepat mengaplikasikan krim wajah

    Terdapat cara yang harus diperhatikan dalam menggunakan krim wajah agar dapat menyebar secara merata dan bekerja efektif.

    Perawatan area mata

    Kulit di sekitar mata lebih tipis dibandingkan dengan area lainnya, sehingga lebih mudah mengalami kerutan, apalgi juga dipicu oleh stres saat mempersiapkan pernikahan dan faktor polusi yang buruk.

    Proteksi tabir surya

    Apapun cuacanya, penggunaan tabir surya dengan kandungan SPF sangat penting. Perlu diingat,  matahari adalah penyebab terbesar dari proses penuaan kulit.

     

    (TEKS: NABILA MECADINISA / FOTO: BERBAGAI SUMBER)




 

Related Articles

Advertisement - Continue Reading Below