-
For dry skin
- 1/2 alpukat
- 1/4 cup madu
Mengapa baik? Ini adalah resep klasik untuk jenis kulit kering dengan hanya menggunakan dua bahan yang berfungsi untuk melembapkan kulit.
Caranya: Campurkan potongan buah alpukat dan aduk merata dengan madu. Akan lebih baik menggunakan alpukat yang masih segar dan matang serta madu organik. Aplikasikan pada wajah selama 10 menit dan bilas wajah dengan handuk basah yang dingin.
For sensitive skin or sunburn
- 1 cup plain yoghurt
- 1/2 cup oatmeal
Mengapa baik? Masker ini sangat baik untuk meringankan kulit yang terkelupas, terbakar matahari atau teriritasi. Jika kulit Anda berminyak dapat menambahkan beberapa sendok makan madu.
Caranya: Campurkan yoghurt dan oatmeal sampai merata dan aplikasikan ke wajah selama 20 menit. Bilas wajah dengan handuk basah yang sudah di-steam.
For acne-prone skin
- 1/4 cup buah stroberi segar
- 1/4 cup plain yoghurt
Mengapa baik? Campuran buah stroberi dan yoghurt sangat baik untuk membantu mengatasi masalah jerawat, menenangkan kulit dan membantu proses regenerasi kulit wajah.
Caranya: Haluskan yoghurt dan buah stroberi menggunakan blender. Aplikasikan ke wajah selama 10 - 15 menit lalu bilas wajah dengan air dingin. Untuk mendapatkan hasil maksimal, ulang ritual masker ini dua kali seminggu.
For combination skin
- 6 kelopak mawar segar dan air secukupnya untuk merendam
- 1 sdm plain yoghurt
- 1 sdm madu yang sudah dihangatkan
Mengapa baik? Masker ini sangat baik untuk menjaga keseimbangan kulit wajah terutama pada daerah T yang berminyak dan bagian wajah lainnya yang terasa kering.
Caranya: Rendam terlebih dahulu kelopak bunga mawar sampai benar-benar lunak. Selanjutnya, tumbuk kelopak bunga mawar yang telah direndam sehingga teksturnya menjadi sangat halus, lalu campur dengan yoghurt, madu, dan air sisa rendaman kelopak bunga mawar tadi sampai merata. Aplikasikan ke wajah sampai 15 menit. Bilas wajah dengan air hangat.
For oily skin
- 1 buah pisang
- 2 sdm madu
- 4 sdt air jeruk atau lemon
Mengapa baik? Selain mengurangi minyak berlebih pada kulit wajah, masker ini membantu kerja kolagen alami pada kulit untuk mengurangi garis-garis halus atau kerutan yang tampak pada kulit wajah.
Caranya: Haluskan pisang dengan blender untuk mendapatkan tekstur yang sangat halus. Aduk dengan campuran madu dan air jeruk atau lemon sampai merata. Aplikasikan ke wajah selama 15 menit dan bersihkan wajah dengan handuk dingin untuk meningkatkan sensasi relaksasi pada wajah Anda. Akhiri dengan mengaplikasikan moisturizer Anda sehari-hari.
For all skin type
- 4 sdm biji kopi (sudah dihaluskan) atau bubuk kopi
- 4 sdm cocoa powder (tanpa pemanis)
- 8 sdm plain yoghurt
- 2 sdm air lemon
Mengapa baik? Kombinasi dari bahan-bahan makanan yang sangat mudah kita temukan ini dapat membuat kulit wajah tampak lebih bercahaya serta mengembalikan kelenturan dan energi pada kulit wajah.
Caranya: Tumbuk biji kopi terlebih dahulu sampai benar-benar halus, lalu campurkan dengan cocoa powder dan plain yoghurt. Terakhir, aduk dengan air lemon yang sudah dihangatkan. Aplikasikan ke wajah sampai leher. Biarkan masker sampai kering dan bilas dengan air hangat.
(TEKS: MAUREEN LIM / FOTO: BERBAGAI SUMBER)
-