A FASHION CELEBRATION





  • Sebuah perayaan fashion yang selalu ditunggu masyarakat Surabaya. Melibatkan para designer, brand ternama, serta pecinta fashion setempat.




    Bertempat di Main Atrium Grand City Surabaya Mall & Convex, 10-13 Oktober lalu tergelar Her World Surabaya Fashion Week 2013 dalam rangka hari ulang tahun ke-3 Grand City Mall Surabaya dan ulang tahun ke-13 her world Indonesia. Acara tahunan yang sebelumnya digelar bersama majalah Amica Indonesia ini selalu mengundang antusiasme masyarakat Surabaya. Terlihat dari tamu yang hadir sejak pembukaan hingga acara berakhir. 

    Her world Surabaya Fashion Week 2013 dibuka oleh Mr. Sim Tang Chuan - Chief Executive Officer, Grand City Surabaya Mall & Convex dan ibu Shantica Warman - Editor in Chief her world Indonesia. Acara yang dipandu oleh MC Novita Angie ini juga dihadiri oleh istri wakil gubernur propinsi Jawa Timur, Ibu Fatmah Syaifulah Yusuf.

    Fashion show dari VOTUM karya Sebastian Gunawan, mengawali pembukaan pesta fashion ini. Dilanjutkan oleh tiga designer muda berbakat asal Surabaya, yaitu Gabriel, Carina dan Calvin yang merupakan finalis Young Designer Award majalah Amica awal tahun ini, yang masing - masing mengeluarkan satu busana unggulan. Undangan juga dihibur oleh suguhan camber orchestra serta kemeriaan fire works di penghujung acara.

    Di hari berikutnya her world Surabaya Fashion Week 2013 ini menghadirkan Billy Tjong, Sofie, Rosalindynata Gunawan, perancang baju anak - anak, Bubble girl serta Peggy Hartanto yang berkolaborasi dengan Charles and Keith.

    Brand lokal maupun Internasional yang merupakan tenant dari mall yang memang sangat mengedepankan fashion ini menggelar koleksi terbarunya dari hari kedua hingga terakhir. Penampilan para model disempurnakan oleh goresan make up dan hair do dari professional Artist Cosmetic Martha Tilaar ( PAC )

    Kemeriahan juga digelar di luar panggung, yaitu berupa counter para designer, foto a la cover majalah her world Indonesia dari Moments To Go, serta layanan nail art dan fortune teller. Perayaan selama empat hari penuh ini tentunya jadi sesuatu yang selalu ditunggu oleh masyarakat Surabaya, khususnya bagi mereka yang cinta fashion.



    VOTUM


    Dusk & Down

    Koleksi Votum merupakan lini ketiga dari karya Sebastian Gunawan yang kali ini tampil dengan tema tema Dusk & Down. Koleksi busana simple bergaya elegan ini hadir dalam warna - warna cantik, seperti merah, biru, jingga, dan fuschia, dengan padu padan bahan serta bordir yang sangat apik. Kesepuluh busana yang ditampilkan mencakup potongan dress A-Line, cheongsam, serta dress panjang yang mewah dan menawan.



    SOFIE - Geomorphosis




    Peggy Hartanto - Unseen


    Desainer muda berbakat asal Surabaya, Peggy Hartanto menampilkan koleksi busana terbaru bertema " Unseen " dengan menggaet Charles&Keith untuk sepatunya. Peggy yang baru saja terpilih sebagai wakil dari Indonesia dalam ajang Asia New Young Generation Designer Award di Thailand, memberikan inovasi baru pada koleksinya dengan menampilkan motif bunga serta busana bersiluet simpel seperti atasan peplum dan rok asimetris.



    Billy Tjong - Portrait


    Tema yang diambil dari sebuah perjalanan serta proses pengabadian satu demi satu frame kehidupan seperti halnya album foto. Billy Tjong mempersembahkan 9 set busana ready to wear dengan cetakan foto karyanya yang dijadikan rangkuman mini dari perjalanan karirnya di dunia mode Indonesia.



    PROMOD - Folk & City Women


    Promod selalu menyuguhkan berbagai pilihan menarik bagi wanita yang ingin mengekspresikan karakternya. Perpaduan dua gaya, yaitu folk dan city women, memberi nuansa unik tersendiri yang sangat memanjakan mata.



    Morgan - HAPPY IS THE NEW CHIC


    Brand asal Perancis yang telah berdiri selama 66 tahun ini, menghadirkan koleksi baru di musim gugur 2013. Melalui playful prints, lace prints, motif floral yang dipadukan dengan warna pilihan seperti cobalt blue, bright red, gold dan pink paste, koleksi ini menciptakan penampilan yang sexy, feminine, dan smart.



    BEBE - Midnight Garden


    Terinspirasi dari putri bangsawan yang berjalan di tengah kebun pada malam hari, merenungkan kebudayaan sosial yang ada, lahirlah sebuah koleksi terbaru Bebe dengan tema "Midnight Garden". Diaplikasikan ke dalam pencil skirt suit, tweed suit, leather jacket dan sweater dengan bentuk siluet hourglass untuk memberikan sentuhan yang sexy dan sophisticated.



    NOIR SUR BLANC - Night Garden


    Brand ini dikenal dengan koleksi knitwear yang berbahan 100% katun. koleksi yang terdiri dari kardigan, dress, scarf, poncho dan rok hadir dalam warna - warna cerah seperti hijau, kuning dan jingga, hingga warna yang lebih elegan, seperti merah dan hitam. Kehalusan bahan dengan kualitas tinggi membuat koleksi ini terlihat sangat nyaman dikenakan dan anggun.



    (X).s.m.l- Innocence Facade


    Kesederhanaan cutting dalam koleksi (X) S.M.L selalu dipadukan dengan sesuatu yang unpredictable. Kali ini, brand lokal dengan taste international ini mengeluarkan kleksi siap pakai yang bertema Innocence Facade, terinspirasi dari fenomena masyarakat di tahun 80'an yang tengah mencari jati diri. Koleksi yang berjumlah 10 set ini diperkaya warna, dengan corak baru yang inspiratif serta detail tak biasa.



    MARKS & SPENCER - London Calling


    Menampilkan berbagai macam pilihan mode terkini dari seluruh rangkaian koleksi perempuan Autumn 2013 Collection dengan memacu pada gaya british punk dengan sentuhan berbagai motif, bahan kulit, animal dan checkerred prints.



    CAMAIEU - Casual & Chic


    Brand ready to wear asal Perancis ini mengeluarkan padu padan busana yang terkesan relax dan segar. Ditandai dengan warna - warna cerah, corak bunga dan cutting sederhana, membuat koleksi ini berdaya pakai sangat tinggi, terutama di negara tropis seperti Indonesia. Shorts, legging, basic t-shirt, dan atasan healer neck adalah beberapa koleksi yang ter-highlight dalam peragaan kali ini.



    PARANG KENCANA - Elegan & Modern


    Dengan cutting yang simple dan modern, Parang Kencana berhasil menjadi brand busana batik siap pakai yang dikenal tak hanya di Indonesia, namun di dunia internasional. Koleksi yang diperagakan kalli ini meliputi busan nonformal hingga formal, dengan keindahan warna dan corak batik yang elegan dan bercita rasa tinggi.



    Wrangler - Classic Western




    LEE - Urban Style




    Levi's - Liquid Shaping Technology




    BUBBLE GIRL - Little Girl in a Big World




    Herworld fashion rush






 

Related Articles

Advertisement - Continue Reading Below