Indonesia Orchestra & Ensemble Festival 2019 Hadir Lagi



  • Pertunjukan musik yang memiliki nilai artistik, budaya, juga pendidikan, serta dapat

    mewakili generasi muda yang dinamis dan dikemas dalam sebuah acara belum banyak ditemui di Indonesia. Melihat hal

    tersebut, Musicmind sebagai penyelenggara yang fokus bergerak di bidang pendidikan musik pun mulai memimpikan

    adanya sebuah wadah tempat musisi-musisi muda Indonesia dapat berkumpul. Berkolaborasi dengan salah satu orkestra

    remaja terbesar di Indonesia, TRUST Orchestra, akhirnya pada 2016 lahirlah perhelatan Indonesia Orchestra & Ensemble

    Festival (IOEF) yang memiliki konsep sebagai “Rumahnya Orkestra dan Ensemble di Indonesia”.

    “Kami ingin menjadi wadah bagi para pelaku musik orkestra dan ensemble tanah air untuk dapat saling menginspirasi

    dan berkenalan satu sama lain. Selain menjadi ajang untuk menampilkan berbagai komunitas musik, IOEF juga menjadi

    tempat bagi masyarakat untuk belajar tentang musik orkestra melalui berbagai workshop dan seminar yang dibimbing

    langsung oleh musisi profesional di bidang ini,” ungkap Dr. Nathania Karina - Founder & Festival Director IOEF, Music

    Director of TRUST Orchestra (Home Orchestra IOEF).

    IOEF adalah festival orkestra dan ensemble pertama dan terbesar di Asia Tenggara yang pada tahun keempatnya ini

    diselenggarakan pada 13-15 September 2019 di Taman Ismail Marzuki, Jakarta. IOEF 2019 menampilkan 25 grup dari

    Indonesia dan mancanegara, 5 special show dan 4 workshop. Special show IOEF 2019 akan menghadirkan MPYO

    (Malaysian Philharmonic Youth Orchestra) yang merupakan salah satu orkestra remaja terbaik di Asia Tenggara di

    bawah asuhan Malaysian Philharmonic Orchestra, CLARQUINET dari Singapura, Gusto Saxophone Quartet dari

    Thailand, serta musisi orkestra kelas dunia yaitu Julia Zulus (Oboe) & Justas Stasevkij (Piano) yang secara khusus

    didatangkan oleh Austrian Embassy Jakarta dari kota Wina. Seluruh rangkaian acara festival yang diadakan selama tiga

    hari ini akan ditutup dengan Gala konser yaitu penampilan dari Home Orchestra IOEF, Trinity Youth Symphony

    Orchestra (TRUST) yang baru saja menorehkan prestasi dengan meraih Gold Award di ajang World Orchestra Festival

    2019 di Wina, Austria bulan Agustus lalu.

    IOEF 2019 berusaha menyuguhkan berbagai penampilan menarik serta workshop bermanfaat yang dapat dinikmati oleh

    para penikmat serta pelaku industri musik, khususnya para peserta yang terlibat di dalamnya. Setiap peserta diharapkan

    dapat mengaktualisasi dirinya secara maksimal karena di festival ini mereka berkesempatan untuk tampil, belajar dengan

    para profesional, membangun network dengan sesama musisi, dan yang tidak kalah penting adalah turut melestarikan

    budaya negeri ini karena setiap peserta diwajibkan untuk menyisipkan unsur budaya Indonesia dalam setiap

    penampilannya.

    Dengan demikian, di tengah maraknya perkembangan grup orkestra dan ensemble saat ini, IOEF bisa

    menjadi ‘Rumahnya Orkestra dan Ensemble di Indonesia’ , wadah bagi para musisi muda Indonesia untuk saling

    bertemu, belajar dan meramaikan dunia musik Indonesia bahkan Internasional. Festival ini diharapkan dapat menjadi

    tolok ukur dan motivasi bagi musisi muda Indonesia untuk terus berkarya dan meningkatkan kualitas bermusiknya.

    IOEF 2019 terselenggara berkat dukungan dari Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) RI, Kedutaan Besar Austria di

    Jakarta, PT. Trinity Optima Production, Andante Music School, Musicgear Indonesia, CASIO Music Indonesia, serta

    Kantorkuu sebagai venue partner.