CASA CUOMO Ristorante Raih Penghargaan Internasional!


  • (CASA CUOMO Ristorante Raih Penghargaan Internasional. Foto. Dok. CASA CUOMO Ristorante & Lounge)



    CASA CUOMO Ristorante & Lounge, destinasi kuliner mewah di Jakarta yang terkenal akan masakan Italia klasiknya, kembali mencetak prestasi luar biasa. Restoran ini berhasil menempati posisi ke-27 dalam daftar bergengsi “2025 Top 50 Best Italian Restaurants in the World” yang dirilis oleh 50 Top Italy. Prestasi ini menjadi pencapaian berturut-turut setelah tahun lalu CASA CUOMO menduduki peringkat ke-29, memperkuat reputasinya sebagai salah satu restoran Italia terbaik di dunia.


    Mengangkat Cita Rasa Italia dengan Sentuhan Elegan

    CASA CUOMO adalah perwujudan dari warisan kuliner Chef Salvatore Cuomo, yang memadukan tradisi Italia dengan pendekatan modern yang cermat. Filosofi restoran, “La Mia Casa é Sua Casa” (Rumahku adalah Rumahmu), mencerminkan kehangatan dan keramahan khas Italia yang disuguhkan melalui pengalaman bersantap penuh keanggunan.

    Dengan menggunakan bahan-bahan premium lokal dan impor dari Italia, setiap hidangan diolah dengan teknik tradisional yang membawa rasa autentik masakan Italia ke Indonesia. Hidangan seperti pasta buatan tangan, risotto, dan pizza panggang kayu menjadi daya tarik utama, dipadukan dengan presentasi artistik yang memikat.



    (CASA CUOMO Ristorante Raih Penghargaan Internasional. Foto. Dok. CASA CUOMO Ristorante & Lounge)


    “Kami bangga diakui sebagai salah satu dari Top 50 Best Italian Restaurants di dunia selama dua tahun berturut-turut. Prestasi ini adalah bukti dari semangat dan keterampilan yang terlihat dalam setiap hidangan di CASA CUOMO, serta dedikasi tim kami dalam menghadirkan pengalaman pengalaman bersantap yang tak terlupakan,” ujar Chef Salvatore Cuomo, Chef Owner CASA CUOMO.


    Dedikasi untuk Inovasi dan Keunggulan 


    Untuk mempertahankan pengakuan internasional ini, CASA CUOMO terus meningkatkan kualitas, mulai dari pemilihan bahan hingga pelayanan. “Ke depannya, kami berkomitmen untuk memperkuat reputasi CASA CUOMO sebagai destinasi kuliner Italia klasik dan berkelas dengan menghadirkan kreasi menu inovatif serta menyelenggarakan pengalaman bersantap eksklusif bagi para tamu kami,” tambah Chef Salvatore.


    (Baca Juga: Nikmati Keajaiban Liburan dengan Koleksi Eksklusif Venchi!)


    Di bawah arahan Executive Chef Renzky Kurniawan, CASA CUOMO juga terus berinovasi dengan tetap menghormati akar tradisi. Chef Renzky dikenal karena kemampuannya menciptakan keseimbangan sempurna antara tradisi dan kreativitas, menjadikan setiap sajian sebagai mahakarya yang memanjakan lidah dan mata.



    (CASA CUOMO Ristorante Raih Penghargaan Internasional. Foto. Dok. CASA CUOMO Ristorante & Lounge)


    Peran CASA CUOMO dalam Kuliner Dunia


    Menurut Nadia Sofiandi, Direktur OKUZONO Hospitality Group, penghargaan ini tidak hanya mencerminkan dedikasi CASA CUOMO terhadap keunggulan kuliner, tetapi juga memperkuat posisi Indonesia di panggung kuliner global. “Kami sangat bangga diakui oleh 50 Top Italy yang mencerminkan dedikasi kami terhadap keunggulan kuliner Italia klasik. CASA CUOMO merepresentasikan komitmen kami untuk menghadirkan pengalaman bersantap elegan yang mengedepankan tradisi dan keramahan. Pencapaian ini juga memperkuat misi OKUZONO Hospitality Group dalam menghadirkan destinasi gaya hidup yang luar biasa dengan CASA CUOMO berperan penting dalam meningkatkan eksposur Indonesia di panggung kuliner dunia” ungkap Nadia.


    Perayaan Tahun Baru yang Istimewa

    Sebagai penutup tahun yang gemilang, CASA CUOMO mengundang tamu untuk merayakan Malam Tahun Baru 2024 dengan set menu eksklusif bertajuk “Buon Anno: A Tavola con Italia.” Menu ini dirancang khusus untuk menyuguhkan pengalaman bersantap khas Italia yang penuh keanggunan. Pemesanan tempat sangat disarankan untuk menikmati momen spesial ini.


    (Baca Juga: Rayakan Natal & Tahun Baru Bersama 7 Hotel Mewah Indonesia)


    CASA CUOMO Ristorante & Lounge terus menjadi bukti nyata bahwa dedikasi terhadap tradisi, inovasi, dan keunggulan mampu menciptakan pengalaman kuliner tak terlupakan yang diakui di tingkat internasional.


    (Penulis: Almira Shanaya)