Rekomendasi Concealer dan Makeup Creamy Lainnya



  • Produk make up yang bagus dan murah tentunya mudah ditemui di pasaran. Banyak sekali toko online atau gerai tertentu yang menjualnya. Tapi produk make up bagi pemula harus dipilih secara teliti, lho! Peralatan make up pemula sebaiknya menggunakan produk dengan tekstur creamy agar lebih tahan lama. Review isi meja rias Anda, apakah sudah punya creamy make up? Jika belum, untuk menguasai make up pemula natural, lihat rekomendasi produk make up yang bagus dan taham lama dengan tekstur creamy berikut.

    (Baca juga artikel: 7 Tutorial Make Up Natural Chelsea Islan)



    Blush On


    Kelebihan perona pipi dengan tekstur krim akan memberi rona yang lebih

    natural dan menyatu dengan kulit Anda. Apalagi jika Anda memiliki kulit

    kering. Pastikan Anda mengaplikasikannya dengan cara menepuk

    perlahan di area pipi agar membaur sempurna.

     

    1. Bobbi Brown Pot Rouge For Lips and Cheek

    2. Benefit Fine One One

     

    (Baca juga artikel: Ini Dia Langkah Draping, Teknik Menggunakan Blush

    Terbaru)



    Eyeshadow


    Pikat tampilan mata Anda dengan warna intens dari tekstur krim eyeshadow.

    Riasan mata yang lebih ekspresif dan tidak mudah luntur tercipta dari bauran

    krim yang ditepukkan perlahan menggunakan jari manis di area kelopak.

     

    1. Make Up For Ever Aqua Cream Eyeshadow

    2. Shiseido Shimmering Cream Eyeshadow

     

    (Baca juga artikel: Tutorial Make Up Mata dari Panggung Runway)



    Foundation


     

    Tekstur krim yang lebih intens mampu menyamarkan kekurangan yang

    terlihat di wajah sehingga tampak lebih sempurna. Anda bisa

    menggunakan tangan atau spons make up untuk mengaplikasikan produk

    ini. Sebagai opsi, gunakan juga kuas kabuki dengan cara menepuknya ke

    seluruh area wajah.

     

    1. Max Factor Whipped Creme Foundation

    2. Kanebo Impress Cream Foundation

     

    (Baca juga artikel: 4 Foundation Terbaik Pilihan Editor her world)



    Lipstik


    Kandungan lembut yang dilengkapi tekstur krim terasa lebih ringan saat

    digunakan. Lipstik creamy juga dapat membantu menjaga kelembaban bibir

    sehingga tidak terlihat cracking atau pecah-pecah.

     

    1. Clinique New Pop Lip Colour+Primer

    2. Sephora Collection Rouge Shine Lipstick

     

    (Baca juga artikel: 4 Warna Lipstik yang Wajib Dimiliki)