-
Ceresio 7
Restoran yang dimiliki oleh desainer Dsquared2 kembar asal Kanada yang bernama Dean dan Dan Caten ini memiliki kolam renang di bagian rooftopnya dan menawarkan pemandangan kota yang indah. Salah satu tempat terkeren di Milan.
Ceresio 7, Via Ceresio 7, 20154 Milan, +39 02 3103 9221
(FOTO: DOK. CERESIO)
Dolce & Gabbana Gold
Restoran yang sering dikunjungi Justin Bieber, Kylie Minogue, dan Domenico Dolce serta Stefano Gabbana ini memiliki furnitur berwarna emas dan merupakan salah satu tempat pesta yang digemari di Milan. Memawarkan menu Sicilian dan interior memukau dengan aksen kontemporer, tempat ini merupakan tempat ideal untuk makan siang atau makan malam pada acara penting.
Gold, Piazza Risorgimento/Via Carlo Poerio, 20129 Milan, +39 02 757 7771
(FOTO: DOK. RETAILDESIGNBLOG)
Just Cavalli Restaurant & Club
Terletak pada salah satu taman terbesar di Milan, Parco Sempione, restoran mewah ini menjadi klub saat malam hari. Dengan masakan eksklusif dari Chef Fabio Francone, Just Cavalli Restaurant & Club sangat prima dan wajib dikunjungi.
Just Cavalli, Torre Branca, Viale Luigi Camoens, 20121 Milan, +39 02 311817
(FOTO: DOK. CAVALLICLUB)
Emporio Armani Caffè
Dari sarapan sampai makan malam, restoran ini menawarkan pencinta fashion styledengan harga yang terjangkau. Memiliki interior berwarna hitam dengan aksen turqoise dan merah, restoran ini tempat yang cocok dikunjungi setelah berbelanja.
Emporio Armani Caffè, Via Croce Rossa 2, 20120 Milan, +39 02 6231 2680
(FOTO: DOK. ARMANI RESTAURANTS)
-